22 Nov 2023

FGD Peluang Investasi Sektor Infrastruktur Kota Bandung

Rina Mariana Semua Bidang 1912

Kepala DPMPTSP Kota Bandung membuka kegiatan FGD Peluang Investasi Sektor Infrastruktur Kota Bandung, bertempat di De Paviljoen Hotel, Rabu (22/11/23).


FGD ini diselenggarakan dengan tujuan untuk mendapatkan informasi dari para perangkat daerah teknis terkait, BUMD Kota Bandung dan perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang infrastruktur yang dapat mendukung berkontribusi memberikan informasi mengenai peluang investasi serta membahas bersama dalam rangka pengembangan iklim investasi di Kota Bandung terutama di sektor infrastruktur.


Dalam sambutannya, Kepala DPMPTSP Kota Bandung menyampaikan bahwa infrastruktur memiliki peran kunci sebagai salah satu penggerak pertumbuhan dan pembangunan ekonomi. "Keberadaan infrastruktur yang baik sangat diperlukan dan menjadi bagian penting dari sistem pelayanan publik, karena infrastruktur sebagai sarana fisik penunjang kegiatan perekonomian, industri  dan kegiatan sosial lainnya," ucap Ronny.


Hadir sebagai narasumber dalam FGD tersebut Friska Aprilianti Penata Kelola Penanaman Modal Ahli Madya pada Kementerian Investasi menjelaskan bahwa investasi menjadi motor utama penggerak pertumbuhan ekonomi. Investasi mendorong terciptanya lapangan kerja. Dengan lapangan kerja yang semakin banyak, maka akan meningkatkan pendapatan masyarakat. Pendapatan masyarakat inilah yang akan mendorong daya beli masyarakat. Saat ini realisasi investasi didorong melalui sektor-sektor prioritas yang memiliki nilai tambah, yaitu melalui industri berorientasi ekspor, infrastruktur, energi dan pertambangan.


Narasumber kedua, Deri Firmansyah, Deputy Senior Manager PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia memaparkan terkait Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) yang memiliki karakteristik pembagian peran yang jelas, yaitu tersedianya kesepakatan kontraktual terkait peran dan tanggung jawab antara para pihak. Karakteristik KPBU lainnya adalah terdapatnya transfer risiko yang signifikan ke pihak swasta.


Narasumber ketiga, Kurniadi Wahyudianto, Expert Design Management KCIC memaparkan mengenai KCIC, yaitu terkait kenyamanan, teknologi, kecepatan, aksesibilitas dan fasilitas dari Kereta Cepat Jakarta-Bandung WHOOSH. Kedepannya diharapkan akan banyak peluang KCIC bermitra dengan para pelaku usaha di Kota Bandung.


https://www.travelyuka.com/